You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
World Rabies Day di Jakbar Sasar 100 HPR
....
photo Istimewa - Beritajakarta.id

World Rabies Day di Jakbar Sasar 100 HPR

Sudin Ketahanan Pangan, Kelautan dan Pertanian (KPKP) Jakarta Barat, menargetkan akan memvaksin 100 hewan penular rabies (HPR) peliharaan warga dalam peringatan World Rabies Day (WRD), Rabu (28/9) besok di Sentra Flona Semanan, Cengkareng.

Kegiatan digelar besok di Sentra Flona Semanan.

Kasudin KPKP Jakarta Barat, Novy C. Palit mengatakan, dalam peringatan Hari Rabies Se-Dunia ini pihaknya berkolaborasi dengan PT Perfect Companion Indonesia (PCG) untuk memeriksa kesehatan hewan peliharaan warga. Pemeriksaan kesehatan dan vaksin rabies ini gratis.

Sudin KPKP Jaksel Adakan Vaksinasi HPR Gratis

"Kegiatan ini berlangsung satu hari dan gratis. Kami targetkan 100 HPR divaksin rabies dalam kegiatan ini, " katanya, Selasa (26/9). 

Sebelum divaksin, jelas Novy, pihaknya akan memeriksa kesehatan dan kondisi hewan. Syarat hewan yang akan divaksin yaitu sehat, tidak sedang bunting , nafsu makan normal, usia minimal empat bulan, dan sedang tidak menyusui.

"Kami mengajak warga masyarakat yang memiliki hewan peliharaan untuk turut serta vaksinasi ini," pungkasnya.

Disebutkan, sejak Januari hingga 20 September 2022, tercatat 5.595 HPR di Jakarta Barat yang terdiri dari 1.297 anjing, 4.256 kucing, 20 kera dan 22 ekor musang, sudah divaksin rabies.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. 14.485 Wisatawan Telah Kunjungi Kepulauan Seribu

    access_time03-04-2025 remove_red_eye907 personAnita Karyati
  2. Wagub Rano Sapa Pengunjung Acara Lebaran di Jakarta

    access_time05-04-2025 remove_red_eye847 personBudhi Firmansyah Surapati
  3. Arus Balik di Terminal Kampung Rambutan Meningkat

    access_time04-04-2025 remove_red_eye738 personNurito
  4. 34.950 Pemudik Tiba di Stasiun Senen dan Gambir Hari Ini

    access_time04-04-2025 remove_red_eye732 personBudhi Firmansyah Surapati
  5. Ancol Disambangi 150.000 Wisatawan Hingga Lebaran Hari Ketiga

    access_time02-04-2025 remove_red_eye661 personAnita Karyati

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik